- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Bahan:
- 272 gram ubi ungu, dikukus dan dihaluskan
- 2 sendok makan margarin
- 1 sendok makan gula pasir
- 3 sendok makan susu bubuk
- 8 lembar kulit lumpia
- Minyak Goreng untuk menggoreng
Isian:
- Keju Oles
Bahan Perekat:
- 3 sendok makan tepung terigu, campur dengan air hingga menjadi pasta kental
Cara membuat:
- Kukus ubi ungu hingga empuk, lalu haluskan.
- Dalam wadah, campurkan ubi yang sudah halus dengan gula pasir, margarin, dan susu bubuk. Aduk rata hingga menjadi adonan lembut.
- Karena adonan cenderung lembek, masukkan ke dalam kulkas selama kurang lebih 10 menit agar lebih mudah dibentuk.
- Ambil selembar kulit lumpia, beri 1 sendok makan adonan ubi, pipihkan sedikit. Tambahkan keju oles di tengahnya.
- Tutup kembali bagian atas keju dengan sedikit adonan ubi.
- Gulung kulit lumpia hingga isian tertutup rapat. Rekatkan ujungnya dengan bahan perekat yang sudah dibuat dari terigu dan air.
- Panaskan minyak, goreng lumpia hingga berwarna kuning keemasan.
- Jika tidak langsung dikonsumsi, simpan lumpia dalam wadah kedap udara dan masukkan ke dalam freezer.
Sumber:
https://www.fimela.com/food/read/6016728/resep-lumpia-ubi-ungu-isi-keju-yang-manis-dan-lembut
Idntimes
Google (gambar)
Komentar
Posting Komentar