Dimsum yang bisa bikin ketagihan

Dimsum Ceker
Bahan:
  • 500 gram ceker ayam, yang sudah dibersihkan
  • 1 liter air es
  • Minyak Goreng untuk menggoreng

Bahan Bumbu:
  • 6 siung bawang merah, iris tipis
  • 4 buah cabai merah, iris serong
  • 3 cm jahe, potong korek api
  • 3 buah pekak atau bunga lawang
  • 3 sendok makan kecap asin
  • 3 sendok makan saus tiram
  • 2 sendok makan minyak wijen
  • 2 sendok makan saus tomat
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 3 sendok makan taosi atau tauco hitam
  • 1 sendok teh merica hitam bubuk
  • 700 ml air
  • Garam
  • Kaldu Bubuk
  • 2 batang daun bawang, iris serong
  • 1 sendok makan tepung tapioka, larutkan dengan sedikit air
  • Minyak Goreng untuk menumis

Bahan pelengkap:
  • Wijen untuk taburan

Cara membuat:
  1. Panaskan minyak untuk menggoreng ceker. Pastikan ceker sampai terendam minyak.
  2. Goreng ceker selama 10 menit dengan api sedang. Jangan lupa tutup dengan penggorengan karena ceker akan sedikit meledak.
  3. Tiriskan ceker yang sudah digoreng, masukkan ke dalam air es. Biarkan ceker mengembang.
  4. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan cabai merah hingga harum. Tuang air dan masukkan ceker.
  5. Beri bumbu-bumbu dan koreksi rasa. Jika sudah pas, masak ceker kurang lebih 1 jam dengan api sedang hingga ceker lunak dan bumbu meresap. Sisakan sedikit airnya.
  6. Terakhir masukkan daun bawang dan larutan tapioka.
  7. Aduk hingga mengental.
  8. Angkat dan sajikan hangat dengan taburan wijen.

Dimsum Udang Ayam
Bahan:
  • 225 gram udang kupas
  • 100 gram ayam fillet
  • 75 gram labu siam, parut kasar
  • 2 siung bawang putih, parut halus
  • 3 sendok makan tepung sagu
  • 1 sendok makan minyak wijen
  • 1/2 sendok makan saus tiram
  • 1/2 sendok teh kaldu bubuk
  • Lada Bubuk
  • Garam
  • 20 lembar kulit pangsit

Cara membuat:
  1. Cincang halus udang dan ayam fillet, lalu tuang ke wadah.
  2. Masukkan semua bahan lainnya kecuali tepung sagu, aduk rata.
  3. Masukkan tepung sagu dan aduk rata kembali.
  4. Rebus sedikit adonan, cicipi, dan koreksi rasa.
  5. Ambil kulit pangsit, isi dengan 1/2 sendok makan adonan dimsum, rapikan.
  6. Kukus selama 20 menit dengan api sedang atau hingga matang.

Dimsum Ayam Jamur
Bahan:
  • 1 bungkus kulit pangsit
  • 250 gram ayam giling
  • 1 cup jamur kuping
  • 3 sendok makan kecap ikan
  • 6 sendok makan minyak wijen
  • 1 sendok teh lada bubuk
  • 1 sendok teh penyedap rasa
  • 3 sendok makan tepung maizena

Cara membuat:
  1. Panaskan terlebih dahulu alat pengukus.
  2. Ambil wadah kemudian campurkan, ayam, jamur dan bumbu-bumbu. Aduk hingga rata, masukkan kecap ikan dan minyak wijen.
  3. Kemudian ambil kulit pangsit yang sudah diolesi minyak wijen. Bentuk adonan dimsum sesuai selera, kemudian masukkan ke dalam kukusan selama 12-15 menit.
  4. Dimsum siap disajikan.

Dimsum Hakau
Bahan:
  • 250 gram udang kupas
  • 1/2 sendok makan tepung maizena
  • 1 sendok teh minyak wijen
  • 1 sendok teh kecap ikan
  • Garam
  • Merica Bubuk

Bahan Kulit:
  • 100 gram tepung tang mien
  • 50 gram tepung sagu
  • 200 ml air panas
  • 1 sendok teh minyak goreng

Cara membuat:
  1. Cincang udang, kemudian campurkan dengan kecap ikan dan minyak wijen. Tambahkan tepung maizena, kemudian bumbui dengan garam dan merica. Aduk hingga merata.
  2. Diamkan isian udang di dalam lemari es selama 30 menit.
  3. Campur tepung sagu dengan tepung tang mien. Tambahkan air panas sedikit demi sedikit dan aduk hingga menggumpal.
  4. Diamkan kurang lebih 15 menit.
  5. Tambahkan minyak goreng pada adonan kulit, kemudian uleni sampai lembut.
  6. Gulung adonan kulit hingga memanjang, kemudian potong-potong ukuran kecil.
  7. Ambil satu potong adonan kulit, giling tipis, kemudian cetak dengan diameter 5 cm.
  8. Masukkan adonan isi kurang lebih 1 sendok teh. Rapatkan dan kerutkan tepiannya, kemudian lem menggunakan air. Bengkokkan sedikit agar hakau berbentuk seperti perahu.
  9. Panaskan panci pengukus, kemudian kukus hakau selama 5 menit di atas sarangan yang sudah dialasi daun pisang.
  10. Sajikan hakau dengan saus asam manis atau sambal bangkok.

Dimsum Udang Rambutan
Bahan:
  • 200 gram udang kupas
  • 100 gram daging ayam
  • 20 lembar kulit pangsit
  • 30 gram tepung maizena
  • 1 batang daun bawang
  • 2 siung bawang putih
  • 2 butir putih telur
  • 1/2 sendok makan kecap ikan
  • 1 sendok teh minyak wijen
  • Garam
  • Merica Bubuk
  • Gula Pasir
  • Minyak Goreng

Cara membuat:
  1. Cincang halus udang dan daging ayam, kemudian campurkan. Rajang halus daun bawang, kemudian tambahkan.
  2. Masukkan putih telur, bawang putih yang sudah dicincang halus, kecap ikan, dan minyak wijen. Selanjutnya bumbui dengan merica bubuk, garam, dan gula pasir.
  3. Masukkan tepung maizena, kemudian uleni adonan isi hingga merata.
  4. Siapkan kulit pangsit yang sudah diiris tipis memanjang seperti mi. Bentuk adonan udang ayam menjadi bola-bola berukuran sedang, kemudian gulingkan ke dalam kulit pangsit. Pastikan seluruh permukaan adonan tertutup kulit pangsit.
  5. Panaskan minyak yang banyak di penggorengan, kemudian goreng udang rambutan sampai kulit pangsit mengembang dan berwarna coklat keemasan.

Dimsum Ceker Angsio
Bahan:
  • 500 gram ceker ayam
  • Air Es dan Es Batu untuk merendam ceker
  • Minyak Goreng untuk menggoreng ceker

Bumbu presto:
  • 3 siung bawang putih
  • 2 biji bunga lawang atau pekak
  • 1/2 sendok makan saus tiram
  • 1/2 sendok makan kecap manis
  • 1/2 sendok teh kecap asin
  • 15 ml air jeruk nipis
  • 1 sendok makan kecap asin
  • Gula Pasir
  • Garam
  • Merica Bubuk
  • 750 ml air
  • 1 sendok makan angkak

Bumbu tumis:
  • 2 siung bawang putih cincang
  • 1 buah cabai merah besar, iris menyerong
  • 1 sendok makan tauco
  • 1 sendok makan minyak wijen
  • 1 sendok makan tepung kanji
  • Garam
  • Gula Pasir

Cara membuat:
  1. Goreng ceker yang sudah dibersihkan dalam minyak panas hingga garing. Tiriskan minyak dan rendam dalam air es selama 3 jam. Masukkan ke dalam lemari es sampai proses selanjutnya.
  2. Panaskan sedikit minyak. Tumis bawang putih hingga harum. Tuang larutan air jeruk dan kecap asin.
  3. Rendam angkak di dalam air panas, kemudian haluskan dan ambil airnya saja.
  4. Tuangi air dan masukkan semua sisa bumbu presto, termasuk sari angkak. Masak ceker yang sudah digoreng tadi sampai empuk.
  5. Tumis bawang putih cincang dari bumbu tumis dengan sedikit minyak goreng. Lalu masukkan tauco dan cabai merah. Bumbui dengan gula dan garam.
  6. Masukkan ceker yang sudah direbus sampai lunak, lalu tuang tepung kanji yang sudah dilarutkan. Tuangi minyak wijen, aduk sebentar, kemudian angkat.

Dimsum Jiaozi
Bahan:
  • 100 gram daging sapi giling
  • 4 lembar kol
  • 1 siung bawang putih, cincang halus
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 1/4 ruas jahe, cincang halus
  • 1 sendok makan minyak wijen
  • 1 sendok saus tiram
  • 15 lembar kulit dimsum
  • 1 sendok makan tepung tapioka, larutkan dengan 2 sendok makan air
  • Garam
  • 1 sendok makan minyak goreng
  • 250 ml air

Bahan Saus:
  • 4 sendok makan kecap asin
  • 1 sendok teh cuka
  • 1 sendok makan minyak cabai

Cara membuat:
  1. Iris halus dan cincang kol, taburi sesendok teh garam, lalu diamkan selama 15 menit.
  2. Tiriskan, bungkus dengan kain serbet bersih. Peras kol perlahan sampai semua cairannya keluar, kemudian sisihkan.
  3. Campur daging giling, kol, bawang putih, merica, jahe, saus tiram, minyak wijen, dan garam.
  4. Siapkan kulit dimsum, isi dengan sesendok teh adonan daging. Lipat hingga membentuk bulan sabit, lalu rekatkan dengan larutan tepung tapioka.
  5. Olesi permukaan dimsum dengan minyak. Siapkan panci kukusan yang sudah diisi air dan dipasang sarangan. Setelah itu alasi dengan daun pisang atau aluminium foil. Tata jiaozi di atasnya dan kukus sampai matang.
  6. Ketika jiaozi hendak disajikan, siapkan wajan anti lengket. Olesi sedikit minyak goreng, kemudian tata jiaozi di atasnya. Masak sampai bagian dasarnya renyah dan berwarna keemasan.
  7. Campur semua bahan saus, kemudian sajikan bersama jiaozi yang baru matang.

Dimsum Udang Jamur
Bahan:
  • 200 gram daging ayam, cincang halus
  • 100 gram udang, cincang halus
  • 100 gram kulit ayam, dicincang kasar
  • 100 gram jamur kuping basah, cincang
  • 100 gram tepung sagu
  • 125 ml air es
  • 20 lembar kulit pangsit
  • 3 siung bawang putih, dihaluskan
  • 2 sendok teh minyak ayam bawang
  • 2 batang daun bawang, diiris halus
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok makan tepung maizena
  • 1/2 sendok makan minyak wijen
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/4 sendok teh gula pasir

Cara membuat:
  1. Campur daging ayam cincang, udang, kulit ayam cincang, jamur kuping, bawang putih, daun bawang, minyak wijen, minyak ayam bawang, garam, merica bubuk, dan gula pasir.
  2. Tambahkan air es sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai rata.
  3. Masukkan tepung sagu dan tepung maizena, lalu aduk rata.
  4. Potong pinggiran kulit pangsit agar membentuk lingkaran.
  5. Ambil selembar kulit pangsit, lalu isi adonan ayam dan udang. Letakkan di dalam cucing atau cetakan yang sudah dioles tipis minyak.
  6. Kukus di atas api sedang selama 20 menit atau sampai matang.

Dimsum Keyca
Bahan:
  • 200 gram daging ayam fillet, potong seukuran telunjuk, lalu belah
  • 4 buah jagung putren, belah jadi 4
  • 1 batang wortel, iris seukuran telunjuk orang dewasa
  • 5 lembar jamur kuping basah, iris tipis
  • 1 lembar kulit kembang tahu lebar, potong dengan ukuran 8x15 cm
  • 3-4 sendok makan kecap asin
  • 1 sendok makan minyak wijen
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 2 sendok makan minyak goreng

Cara membuat:
  1. Letakkan wortel, fillet daging ayam, baby corn, dan jamur kuping pada ujung lembaran kulit kembang tahu. Setelah itu gulung rapat.
  2. Campurkan minyak wijen, kecap asin, gula pasir, dan merica bubuk. Aduk rata, lalu gunakan untuk membalur gulungan keyca.
  3. Panaskan minyak goreng pada wajan anti lengket, lalu goreng sebentar keyca sampai kulit kembang tahu renyah.
  4. Kukus keyca yang sudah digoreng bersama campuran bumbu kecap sampai matang.
  5. Sajikan keyca bersama bumbu kecap asinnya.

Wonton Goreng
Bahan:
  • 500 gram daging ayam giling
  • 100 gram udang cincang
  • 1 sendok teh garam
  • 2 sendok makan tepung sagu
  • 1 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok makan minyak wijen
  • Kulit Pangsit ukuran sedang
  • Minyak Goreng

Cara membuat:
  1. Campur semua bahan, kecuali kulit pangsit. Setelah itu dinginkan di dalam lemari es selama 30 menit.
  2. Keluarkan campuran daging cincang yang sudah didinginkan tadi, lalu mulai buat wonton.
  3. Letakkan isian sekitar satu sendok teh pada kulit pangsit, lalu rekatkan ujung-ujungnya.
  4. Panaskan minyak goreng dalam jumlah banyak, lalu goreng wonton dengan api sedang sampai berwarna cokelat keemasan.

Dimsum Kuotie
Bahan:
  • Kulit Pangsit Bulat
  • Minyak Goreng
  • Air

Bahan Isi:
  • 250 gram udang kupas, cincang
  • 2 lembar sawi putih, potong dadu
  • 2 batang daun bawang, iris halus
  • 1 sendok makan tepung sagu
  • 1 sendok makan minyak wijen
  • 1 sendok makan kecap asin
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1/2-1 sendok teh garam

Pelengkap:
  • Saus Tiram, yang diencerkan dengan sedikit air
  • Sambal Bangkok

Cara membuat:
  1. Campur semua bahan isi. Jika ragu dengan rasanya, coba ambil sejumput adonan dan rebus sampai mengapung.
  2. Cicipi rasanya. Jika kurang asin, bisa ditambahkan sedikit garam.
  3. Ambil selembar kulit, lalu isi dengan campuran udang cincang. Rekatkan kulit bagian atasnya saja. Biarkan bagian sampingnya tetap terbuka.
  4. Panaskan sedikit minyak di wajan anti lengket. Susun kuotie di atasnya. Goreng sampai dasar kuotie membentuk kerak warna cokelat muda.
  5. Tuangkan sedikit air, cukup sampai seperempat bagian kuotie terendam. Tutup wajan dengan penutup agar terjadi proses pengukusan.
  6. Jika air sudah menguap semua, berarti kuotie sudah matang dan siap diangkat.

Lumpia Udang Gulung
Bahan:
  • 10 buah kulit lumpia ukuran 10x10 cm
  • 10 ekor udang windu ukuran sedang
  • Minyak Goreng
Bahan Adonan Isi:
  • 100 gram udang cincang
  • 100 gram ayam cincang
  • 20 gram wortel cincang halus
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 sendok makan tepung terigu
  • 1 sendok makan kecap asin
  • 1 butir kuning telur ayam
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok teh garam
Pelengkap:
  • Saus Sambal
  • Saus Tomat
  • Mayonnaise Botolan

Cara membuat:
  1. Kupas udang, sisakan ekornya. Kerat bagian bawah udang hingga udah agak lurus. Sisihkan.
  2. Adonan Isi: Aduk udang dan ayam cincang hingga rata.
  3. Tambahkan wortel, daun bawang, bawang putih, tepung terigu, telur, kecap asin, merica dan garam. Aduk hingga benar-benar tercampur rata.
  4. Ambil selembar kulit lumpia, beri 1 sendok makan adonan isi, lalu taruh udang di tengahnya dan gulung kulit lumpia hingga rapi dan padat.
  5. Rekatkan sisi dan ujung kulit lumpia dengan larutan terigu atau air sambil tekan hingga rapat.
  6. Goreng dalam minyak panas dan banyak dengan api sedang hingga kuning kecokelatan dan kering.
  7. Angkat dan tiriskan.
  8. Sajikan hangat dengan saus Pelengkapnya.

Tofu Skin Rolls
Bahan:
  • Kembang Tahu
  • 1/4 gram daging ayam cincang
  • 1/2 batang wortel, kupas dan cincang halus
  • 5 buah bengkoang china
  • Daun Ketumbar, cincang halus
  • Daun Bawang
  • Bawang Merah
  • Saus Tiram
  • Kecap Asin
  • Tepung Maizena
  • Gula Pasir
  • Minyak Wijen

Cara membuat:
  1. Bumbui ayam cincang dengan 1 sendok makan kecap asin, 1/2 sendok makan gula pasir, sedikit minyak wijen dan 1 sendok teh tepung, maizena.
  2. Aduk lalu biarkan sampai bumbu meresap.
  3. Basahi kulit kembang tahu sampai bisa dibentuk.
  4. Kupas bengkoang dan cincang kecil-kecil seperti wortel, sisihkan.
  5. Campurkan cincangan daun ketumbar bengkoang dan wortel dengan cincangan daging.
  6. Lalu tambahkan garam, saus tiram bila rasa belum pas.
  7. Ambil kembang tahu yang sudah dibasahi air, ambil satu sendok isian daging dan lipat seperti melipat lumpia.
  8. Lakukan berulang sampai kulit dan isian habis.
  9. Tata dalam piring dan steam kembang tahu yang sudah diberi isi selama 30 menit.
  10. Angkat dan goreng sampai kecoklatan.
  11. Untuk saus, campurkan 1 sendok makan kecap asin, 1/2 sendok makan gula pasir, sedikit minyak wijen, dan 1 sendok makan tepung maizena.
  12. Campur dan beri 1/2 mangkok kecil air, lalu aduk dan masak hingga mengental.
  13. Jika sudah selesai, siram saus diatas kembang tahu, lalu sajikan.

Dimsum Xiao Long Bao
Bahan Kulit:
  • 125 gram tepung terigu protein sedang
  • 2 gram garam
  • 75 ml air hangat
  • 1 sendok teh minyak goreng

Jelly Kaldu:
  • 250 gram ceker ayam
  • 500 ml air
  • 1 buah wortel, potong-potong
  • 4 siung bawang putih
  • 1/2 buah bawang bombay

Bahan Isi:
  • 250 gram ayam fillet
  • 1/2 buah bawang bombay
  • 1 batang daun bawang
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sendok makan bawang putih goreng
  • 1 sendok makan tepung maizena
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok teh kaldu jamur bubuk
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 1 sendok makan angciu
  • 1 sendok makan minyak wijen
  • 2 sendok makan kecap asin

Cara membuat:
  1. Jelly kaldu: Masak semua bahan sampai mendidih, saring, tuang dalam wadah.
  2. Kemudian, bekukan dalam kulkas, potong kotak kecil.
  3. Kulit: Masukkan garam & tepung dalam mangkok.
  4. Tuang air dan minyak pelan-pelan. Uleni hingga rata.
  5. Diamkan kira-kira 30 menit dan jangan lupa ditutup plastik supaya tidak kering.
  6. Isi: Haluskan semua bahan dengan food processor hingga rata.
  7. Lalu aduk rata bahan isi dengan jelly kaldu yang sudah dipotong kotak kecil.
  8. Siapkan bahan kulit sebanyak 5 gram, tipiskan.
  9. Isi dengan bahan isi sebanyak 16 gram.
  10. Bentuk adonan sambil dipelintir.
  11. Kukus kira-kira 10 menit hingga matang.
  12. Xiao long bao siap disajikan.







Sumber:
https://www.briliofood.net/amp/resep/6-resep-aneka-dimsum-enak-sederhana-dan-bikin-nagih-200226n.html
https://www.merdeka.com/gaya/5-resep-dimsum-yang-enak-lembut-dan-bisa-dibuat-sendiri-di-rumah-kln.html
https://food.detik.com/ayam/d-6281512/5-resep-dim-sum-populer-yang-enak-dan-gampang-dibuat
https://www.orami.co.id/magazine/jenis-dimsum
Google (gambar)

Komentar