Semur Daging Sapi


Bahan:
  • 1 kg daging sapi, potong-potong
  • 1/2 buah bawang bombay, iris memanjang
  • 1 biji bunga lawang
  • 3 cm kayu manis
  • 2 biji kapulaga
  • Kecap Manis
  • 1,5 liter air
  • 3 sendok makan krimer bubuk
  • Minyak Goreng untuk menumis
Bahan bumbu halus:
  • 12 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 3 cm jahe
  • 1/2 sendok teh merica butiran
  • 1/2 biji pala
  • 4 butir kemiri sangrai
  • 6 buah cabai merah keriting
Cara membuat:
  1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, bunga lawang, kapulaga, kayu manis hingga harum, masukkan daging, aduk hingga berubah warna.
  2. Masukkan kecap manis dan garam, aduk sebentar. Tuang air kemudian masak hingga mendidih, tutup wajan. Masak hingga daging empuk dan air menyusut. Masukkan bawang bombay dan krimer bubuk aduk rata.
  3. Masak hingga meresap.
  4. Angkat dan sajikan dengan taburan bawang goreng.





Sumber:
https://www.briliofood.net/amp/resep/10-resep-makanan-berbumbu-hitam-mudah-dibuat-praktis-dan-lezat-200928a.html
Google (gambar)

Komentar