- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Bahan Choux Pastry (Adonan Sus):
- 125 ml air
- 125 ml susu cair
- 100 gram mentega
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok makan gula pasir
- 150 gram tepung terigu protein sedang
- 4 butir telur ukuran sedang
Topping:
- Almond Slice
- Gula Halus untuk taburan
Bahan Krim Praliné:
- 100 gram hazelnut sangrai
- 100 gram gula pasir
- 250 ml susu cair
- 2 butir kuning telur
- 20 gram tepung maizena
- 100 gram mentega tawar suhu ruang
Cara membuat Choux Pastry:
- Didihkan air, susu, mentega, garam, dan gula dalam panci.
- Setelah mendidih, masukkan tepung sekaligus, aduk cepat hingga kalis dan tidak lengket di panci.
- Angkat, dinginkan sebentar. Tambahkan telur satu per satu sambil terus diaduk sampai adonan halus dan kental.
- Masukkan adonan ke piping bag.
- Cetak bentuk cincin di atas loyang yang sudah dialasi baking paper. Bisa menggunakan ring 16–18 cm sebagai panduan bentuk.
- Taburi almond slice jika suka.
- Panggang suhu 190°C selama 30–40 menit atau sampai kecokelatan dan kering. Dinginkan.
Cara membuat Krim Praliné:
- Lelehkan gula di wajan (caramel), masukkan kacang, aduk cepat, tuang ke baking paper, biarkan mengeras.
- Hancurkan praline hingga halus (pakai blender).
- Rebus susu, campur kuning telur dan maizena. Tuang susu panas ke telur perlahan, aduk, lalu masak kembali hingga mengental.
- Tambahkan bubuk praline ke dalam custard, aduk rata.
- Setelah dingin, kocok mentega dan campurkan dengan krim praliné.
Penyelesaian:
- Belah choux melintang (seperti membelah burger).
- Semprotkan krim praliné pada bagian bawah, tutup dengan bagian atas.
- Taburi gula halus sebelum disajikan.
Sumber:
Idntimes
Cookpad
Google (gambar)
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Komentar
Posting Komentar