Bahan:
- 1 papan tempe
- 1 buah mentimun
- 2 buah lontong
- 2 buah tahu putih
- 100 gram tauge
- 150 gram kangkung
Bumbu rujak:
- 100 gram kacang tanah
- 2 sendok makan petis
- 2 buah pisang mentah
- 1 sendok makan air asam jawa
- 1 sendok teh gula merah
- 1 sendok teh garam
- Air
Bahan Soto:
- 200 gram daging sapi
- 2 batang seledri
- 2 batang daun bawang
- 2 batang serai
- 2 cm lengkuas
- 6 lembar daun jeruk
- Air
- Minyak Goreng
- Garam
- Gula Pasir
Bumbu halus soto:
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 4 butir kemiri
- 2 cm jahe
- 2 cm kunyit
- 2 sendok teh merica bubuk
Cara membuat:
- Ulek halus bumbu rujak. Rebus tauge dan kangkung sebentar. Goreng tempe dan tahu, sisihkan.
- Rebus daging sapi hingga matang, angkat dan potong-potong, buang air rebusannya.
- Rebus air lagi, masukkan daging yang sudah dipotong. Selagi menunggu daging direbus, buat bumbu.
- Tumis bumbu halus soto hingga harum, masukkan serai, lengkuas, dan daun jeruk. Masak hingga bumbu matang. Tuang ke dalam panci daging rebus.
- Masukkan garam, gula dan kaldu bubuk secukupnya. Masak hingga rasanya pas, masukkan seledri dan daun bawang. Masak hingga daging empuk.
- Tata tempe, tahu, kangkung, tauge dan lontong di dalam piring, siram dengan kuah soto dan bumbu rujak.
- Rujak soto khas Banyuwangi siap dinikmati dengan pelengkap kerupuk dan kecap. Sajikan selagi hangat.
Sumber:
https://www.fimela.com/food/read/4645710/resep-rujak-soto-khas-banyuwangi?page=2
Google (gambar)
Komentar
Posting Komentar